Kode Mata KuliahTA6041 / 2 SKS
Penyelenggara221 - Rekayasa Pertambangan / FTTM
KategoriKuliah
Bahasa IndonesiaEnglish
Nama Mata KuliahManajemen Mineral IndustriIndustrial Mineral Management
Bahan Kajian
  1. Bahan Pertanian
  2. Lempung
  3. Penggunaan Konstruksi
  4. Gipsum dan Anhidrit
  5. Bahan Elektronik dan Optik
  6. Pemanfaatan Lingkungan
  7. Kegunaan Metalurgi
  8. Refraktori
  9. Zeolit
  10. Bahan Pengeboran
  11. Pigmen
  12. Besi Oksida
    Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK)
    1. Mahasiswa memahami dan menguasai tentang mineral industri untuk pupuk. penetral tanah, dari segi ekonomi, teknologi dan prospektingnya; pemanfaatan bentonit untuk produk-produk tertentu, penyebaran dan evaluasi cadangannya; pemanfaatan kaolin untuk produk-produk tertentu dan persyaratannya, nilai ekonominya;
    2. Mahasiswa memahami dan mengerti beberapa mineral industri dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku semen, nilai ekonomi dan dampak lingkungannya; jenis-jenis mineral industri untuk konstruksi dan bahan keramik; penyebaran dan evaluasi cadangan gypsum, metode ekstraksi, prospekting di Indonesia maupun di negara lain; jenis mineral industri untuk bahan elektronik dan kaca optik.
    3. Mahasiswa memahami dan menguasai metoda Flue Gas Desulfurisasi; jenis-jenis mineral industri untuk bahan fluks pada industri metalurgi nilai ekonomi dan teknologinya; jenis-jenis mineral industri untuk bahan pengecoran, prospekting dan dampak lingkungannya; jenis-jenis mineral industri untuk bata tahan api (refraktori), nilai ekonomi dan prospektingnya.
    4. Mahasiswa mengerti dan menguasai manfaat zeolite di sektor pertanian, perikanan, nilai ekonomi dan prospekting dan permasalahannya; jenis-jenis mineral industri untuk bahan lumpur bor pada pengolahan minyak; serta pemanfaatan pigmen dan oksida besi.
      Metode PembelajaranKuliah
      Modalitas PembelajaranLuring Sinkron
      Jenis NilaiABCDE
      Metode Penilaian40% UTS, 40% UAS, 20% Tugas.
      Catatan Tambahan